Komunitas Mahimbau ikut meriahkan TDS Star Pessel 2018

GP News, Painan- Komunitas Mahimbau (Mahendi, Art, Henna Indonesia From Minang Kabau) ikut serta dalam meriahkan TDS etape ke 8 di Pantai Carocok Painan.

Selaku Wakil komunitas Mahimbau Edwar Art (11/11) menyebutkan “acara ini merupakan lanjutan dari Henna on the roed bulan September lalu yang di adakan di Kota Pariaman,untuk acara di Pessel sekarang di hadiri anggota dari Padang, Pariaman dan Solok”.

Edwar Art  juga berharap kegiatan rutin yang di adakan dua bulan sekali ini berjalan dengan semestinya. Untuk kegiatan selalu di rolling ke daerah selanjutnya.

Acara  Komunitas Mahimbau ini di beri tema Henna Fun di laksanakan di dekat taman Pantai Carocok Painan dari pukul 08:00 wib- 15:00 wib di hadiri oleh ketua Komunitas Mahimbau Sandi dari kota Solok dan di buka langsung oleh buk Lisda selaku ketua PKK Pessel.  Untuk peserta yang mendaftar sampai lima orang grtis dan selanjutnya di kenakan biaya sepuluh ribu rupiah.acara ini juga berkolaborasi dengan komunitas Rumah Pohon Carocok Painan.

Selaku ketua Komunitas Rumah Pohon Carocok Painan Rino “sangat senang sekali bisa berkolaborasi dengan Komunitas Mahimbau menambah keluarga dan juga ilmu baru yang bisa di kembangkan nantinya ke anggota Komunitas Carocok Painan ujarnya”. GP-E