Di Pessel, Penertiban APK Caleg, Terkesan Tebang Pilih

GP News , Painan – Penertiban sejumlah alat peraga kampanye (APK) yang dilakukan tim gabungan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) Selasa (23/10).Kemaren. Oktober

dinilai masih tebang pilih. Sebab, sejumlah APK masih ada terpasang yang kokoh dan belum dicopot Bawaslu.

“Sepertinya, penertiban APK hari Selasa Kemaren tidak profesional. Karena, tidak seluruh APK calon legislatif yang dicopot. Masih banyak yang ditinggal. Padahal, dilihat sisi aturan sama,” kata salah seorang caleg yang enggan disebutkan namanya kepada garispantainews.com di Painan.

Berdasarkan informasi yang dihimpun garispantainews.com, tebang pilih dalam penertiban APK  hampir merata terjadi dari Utara hingga ke Selatan daerah ini. Dan kondisi salah satu dari tim Caleg atau Parpol peserta Pemilu di daerah ini merasa dirugikan.

“Banyak laporan yang kami terima, masa iya di rumah orang juga di suruh buka. Padahal, ada yang dipinggir jalan tidak dibuka,” ujarnya.

Dia berharap sebagai salah satu tim pemenangan calon meminta Bawaslu untuk bersikap adil, dan menegakkan aturan tanpa tebang pilih. Sebab, penertiban APK yang dilakukan Bawaslu merupakan tututan dari aturan penyelenggara Pemilu.

“Kami tahu penertiban sejumlah APK berdasarkan kententuan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 23 tahun 2018 tentang Kampanye Pemilihan Umum.

Tapi, penertibannya harus adil, jangan beda satu sama lain, supaya tidak ada yang merasa dirugikan,” pungkasnya.

Sebelumnya, tim gabungan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pesisir Selatan, menggelar penertiban sejumlah alat peraga kampanye (APK) serentak di daerah tersebut, Selasa 23 Oktober 2018. Rata-rata sejumlah APK itu terpasang di pepohonan dan rumah warga.

Ketua Bawaslu Pessel, Erman Wadison menjelaskan, penertiban APK dilakukan oleh Bawaslu Pessel bersama gabungan Pol PP, TNI dan Polri. Dan saat penertiban, pihaknya banyak menemukan APK yang sebelumnya dipasang ditertibkan sendiri oleh para peserta Pemilu.

“Hasil pengawasan dan monitoring yang kami lakukan, sudah banyak juga partai yang notabenenya para caleg yang menertibkan sendiri. Sebab, ketentuan sudah jelas, jika tidak kita yang akan menertibkan,”

Selain itu, kata Erman, penertiban APK itu bukan tebang pilih, sebab jangkauan darah ini sangat jauh dan keterbatasan anggota.

Untuk, mengantisipasi hal itu, pihaknya terus berupaya menurunkan APK diluar ketentuan yang sudah di atur, tutupnya.

GPA